sumber gambar :https://daerah.sindonews.com/read/23489/704/jabat-kapolda-jatim-ini-sosok-dan-kiprah-muhammad-fadil-imran-1589108700
KAMPUNG TANGGUH SEMERU INFO, KOTA SURABAYA - Kepolisian Daerah Jawa Timur atau yang familiar kita degar Polda Jatim dulunya bernama Komando Daerah Kepolisian X/Jawa Timur (Komdak atau Kodak). Polda Jatim merupakan pelaksana satuan tugas kepolisian Negara Republik Indonesia di wilayah Provinsi Jawa Timur dan Madura.
Cakupan wilayah hukum Polda Jatim meliputi 38 kabupaten/kota dengan rincian satu Kepolisian Resort Kota Besar (Polrestabes Surabaya), 3 Kepolisian Resort Kota, dan 35 Kepolisian Resort, termasuk diantaranya adalah Polres KPPP Tanjung Perak (total membawahi 39 Kepolisian Resort). Sebelum diberlakukan restrukturisasi Polri pada akhir 2010, Polda Jawa Timur mempunyai 7 kepolisian wilayah (Polwiltabes Surabaya, Polwil Malang, Polwil Besuki, Polwil Madura, Polwil Kediri, Polwil Madiun, dan Polwil Bojonegoro).
Polda Jatim merupakan polda dengan grade klasifikasi tingkat A, dimana kepala kepolisian daerah yang menjabat haruslah seorang perwira tinggi yang berpangkat Inspektur Jendral Polisi. Markas Polda Jatim sendiri beralamatkan di Jl. Ahmad Yani 116, Surabaya, Indonesia.
Nah, Polda Jatim saat ini dipimpin oleh Brigjen. Pol. Dr. Drs. H.M. Fadil Imran, M.Si sejak Mei 2020, berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/ 1377/ V/ KEP./ 2020 tertanggal 1-Mei -2020. Beliau menggantikan Irjen. Pol. Drs. Luki Hermawan, M.Si.
Brigjen. Pol. Dr. Drs. H.M. Fadil Imran, M.Si lahir di Ujung Pandang, Sulawasi Selatan, 14 Agustus 1968. Beliau lulus dari akademi kepolisian pada tahun 1991, tak heran bahwa beliau berpengalaman dalam bidang reserse. Sebelumnya beliau menjabat sebagai Wadirtipideksus Bareskrim Polri.
Berikut adalah rekam jejak jabatan Brigjen. Pol. Dr. Drs. H.M. Fadil Imran, M.Si :
- Kasat III Dit Reskrimum Polda Metro Jaya
- Kapolres KP3 Tanjung Priok (2008)
- Wadir Reskrimum Polda Metro Jaya (2009)
- Kasubdit IV Dittipidum Bareskrim Polri (2011)
- Dirreskrimum Polda Kepri (2011)
- Kapolres Metro Jakbar[1](2013)
- Anjak Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri (2015)
- Dirreskrimsus Polda Metro Jaya (2016)
- Wadirtipideksus Bareskrim Polri (2016)
- Dirtipid Siber Bareskrim Polri (2017)
REFERENSI :
#kampungtangguhsemeru
#AyoJogoJawaTimur
#MajuBersamaKampungTangguhSemeru
0 Komentar